Cegah Penyebaran Virus Corona, Babinsa Bersama Satga Covid-19 Terus Berupaya Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Upaya mencegah penyebaran virus Covid-19, Babinsa Koramil 0111/Pagelaran Kodim 0601/Pandeglang, Serma Agus Rizal bersama Satgas Penanggulangan Covid-19 tingkat desa, terus melaksanakan penyemprotan disinfektan di wilayah binaannya Desa Kubangkampil Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Pandeglang Banten, Minggu (19/09).

Serma Agus Rizal Babinsa desa Kubangkampil yang sekaligus sebagai Danposmil wilayah Kecamatan Sukaresmi mengatakan, untuk saat ini diwilayah kecamatan Sukaresmi dari 10 desa sudah memasuki zona hijau, namun kendati demikian langkah antisipasi perlu dilakukan agar penyebaran virus Covid 19 tidak semakin meluas.

“Di desa-desa wilayah kecamatan Sukaresmi kabupaten Pandeglang saat ini sudah memasuki zona hijau, kami selaku Satgas Covid-19 tingkat kecamatan terus menekankan kepada satgas Covid Tingkat Desa untuk tidak lengah terus lakukan penyemprotan disinfektan,” ujar Serma Agus Rizal.

Lebih lanjut, Serma Agus Rizal menyampaikan bahwa kegiatan penyemprotan disinfektan kali ini, di fokuskan dengan sasaran fasilitas umum seperti kantor desa, sarana ibadah pos yandu dan fasilitas umum lainnya, sementara untuk perumahan warga kami mililiki program 1 jam nyemprot setiap hari rabu dan sabtu secara serentak mulai jam 08.00 sampai 09.00 Wib.

Camat Kecamatan Sukaresmi Drs. Atmaja Suhara, M.M.Pd., mengapresiasi kegiatan yang dilakukan para Babinsa dan satgas Covid-19 di tingkat desa terus berupaya dalam mencegah penyebaran virus Corona diwilayahnya.

“Alhamdulillah wilayah kecamatan Sukaresmi saat ini sudah zona hijau, itu semua tidak terlepas dari sinergitas Koramil, Polsek dan Kecamatan serta satgas Covid-19 di masing-masing desa,” Ucap Camat Sukaresmi.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan kami juga menyampaikan kepada warga masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19. Vaksin Covid-19 dapat memicu sistem imunitas tubuh untuk melawan virus Corona. Dengan begitu, risiko seseorang untuk terinfeksi virus ini akan jauh lebih kecil.

Tentang StaffKodim0601

Berita Lainnya

Anggota koramil 0111/ Pagelaran Bersama Warga Malakukan Pembersihan Parit saluran Air Di Desa Bama

Wujud Kepedulian Koramil 0111/Pagelaran, Bersama Warga Lakukan Pembersihan Parit Saluran Air

Koramil 0111/Pagelaran, Kodim 0601/Pandeglang melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga melaksanakan gotong royong pembersihan parit …

Leave a Reply