Tinjau Lokasi Pasca Kejadian Banjir, Danramil 0111/ Pagelaran Pastikan Wilayah Aman

Komandan Koramil (Danramil) 0111/ Pagelaran Kapten Inf. Jajang Juanda didampingi anggota Koramil melaksanakan kegiatan tinjau lokasi Pasca Bencana alam banjir, Rabu (23/12)

Hujan deras yang mengguyur beberapa wilayah Kabupaten Pandeglang di bulan Desember ini mengakibatkan sungai Cilemer yang melintasi wilayah di Kecamatan Pagelaran dan Kecamatan Patia meluap.

Meluapnya sungai Cilemer dan di Sertai dengan Pasang air laut di pesisir Selat Sunda tempat bermuaranya sungai Cilemer, mengakibatkan Banjir di wilayah kecamatan Pagelaran dan Kecamatan Patia, sehingga merendam pemukiman dan pesawahan warga.

Menurut Danramil Kapten Inf. Jajang Juanda, kami melaksanakan kegiatan ini bertujuan untuk pemantauan wilayah pasca bencana alam banjir dan memastikan wilayah aman tidak ada lagi rumah yang terendam.

“Pasca bencana alam banjir yang terjadi mulai hari Minggu tanggal 20 Desember sampai dengan Selasa, 22 Desember 2020 alhamdulilah sudah mulai surut, hanya tinggal beberapa jalan penghubung antar desa sampai saat ini masih digenangi air tetapi sudah bisa dilalui kendaraan,” ucap Danramil.

Danramil juga menyampaikan bahwa wilayah teritorial Koramil 0111/ Pagelaran yang terdiri dari wilayah Kecamatan Pagelaran, Patia dan Sukaresmi dilintasi 2 (dua) sungai besar yaitu Sungai Cilemer dan Sungai Ciliman.

“Apabila terjadi luapan sungai Cilemer dipastikan beberapa wilayah di Kecamatan Pagelaran dan Patia terkena dampak dari luapan sungai tersebut dan apabila terjadi luapan sungai Ciliman, wilayah kecamatan Sukaresmi di pastikan banjir,” tambahnya.

Selain melaksanakan pantauan wilayah pasca bencana alam banjir, Danramil beserta anggota, menyempatkan menyapa warga untuk selalu waspada apabila terjadi bencana alam banjir susulan, selain itu di tengah Pandemi Covid-19 Danramil mengingatkan warga untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan agar terhindar dari penularan Covid-19

Tentang StaffKodim0601

Berita Lainnya

Anggota koramil 0111/ Pagelaran Bersama Warga Malakukan Pembersihan Parit saluran Air Di Desa Bama

Wujud Kepedulian Koramil 0111/Pagelaran, Bersama Warga Lakukan Pembersihan Parit Saluran Air

Koramil 0111/Pagelaran, Kodim 0601/Pandeglang melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga melaksanakan gotong royong pembersihan parit …

Leave a Reply