Pasar Badak Pandeglang, Jadi Sasaran Karya Bakti Kodim 0601/Pandeglang Dalam Memperingati Hari Juang TNI AD Ke-78

Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD atau yang lebih dikenal Hari Juang Kartika (HJK) Ke-78 Tahun 2023, Kodim 0601/Pandeglang melaksanakan karya bakti pembersihan pasar tradisional pasar Badak Pandeglang, Kamis (14/12/23)

Karya bakti dalam rangka memperingati Hari Juang Juang TNI AD Ke-78 ini mengangkat tema “TNI-AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI”.

Kegiatan karya bakti ini tidak hanya melibatkan Personil Kodim 0601/Pandeglang dan Persit Kartika Chandra Kirana saja tapi melibatkan, anggota Sub Denpom Pandeglang, Batalyon Cakra, Instansi Pemerintah, Personil Polres Pandeglang, Personil BPBD, Dishub, Satpol PP, Pemuda Panca Marga, FKPPI, Anggota Pramuka , Elemen Masyarakat dan Pelajar.

Dandim 0601/Pandeglang Letkol Inf Suryanto, S.A.P., menyampaikan. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Juang TNI AD, dan kegiatan-kegiatan lainnya seperti donor darah, bakti sosial sudah terlaksana sebelumnya.

“Di samping untuk peringati Hari Juang TNI AD Ke-78, ini juga untuk menumbuhkan rasa kepedulian akan kebersihan lingkungan kepada segenap masyarakat setempat, sekaligus untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ucap Dandim.

Kegiatan karya bakti ini, adalah wujud nyata TNI dari semangat Hari Juang Kartika, yang mengajarkan, kekompakan, dan semangat gotong- royong, melalui kerja sama antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat.

“Diharapkan dengan kegiatan seperti ini dapat tercipta lingkungan yang bersih, aman, dan nyaman bagi seluruh warga,” sambungnya.

Sementara itu, salah seorang pedagang pasar Badak mengapresiasi kegiatan tersebut. “Saya mewakili para pedagang mengucapkan banyak terima kasih kepada Kodim 0601/Pandeglang yang telah menggelar kegiatan ini, semoga ke depannya TNI-AD selalu jaya, kokoh kuat dan dicintai masyarakat,” Pungkasnya.

Tentang StaffKodim0601

Berita Lainnya

Olah Raga Bersama TNI-POLRI Dan PemKab Pandeglang Tingkatkan Soliditas Jelang Pemilu 2024

Dalam rangka meningkatkan soliditas serta sinergitas antara personil TNI-Polri serta Pemerintah Kabupaten Pandeglang melaksanakan kegiatan …

Leave a Reply